Berita/Artikel

Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) dan Pengukuhan Pengurus OSIS Periode 2021-2022

Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMAN 1 Margasari pada 30 Oktober 2021 lalu menyelenggarakan kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) dan Pengukuhan Pengurus OSIS periode 2021-2022. Bertempat di area SMAN 1 Margasari, kegiatan ini dihadiri langsung oleh para Wakil Kepala Sekolah dan jajaran Pembina OSIS SMAN 1 Margasari. Dibuka oleh Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan Bapak Hadi Prayitno, S.Si, kegiatan ini berlangsung hikmat, tertib dan menyenangkan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Kegiatan yang sudah menjadi agenda rutin tahunan OSIS SMAN 1 Margasari ini, kembali bisa dilakukan secara tatap muka setelah pada tahun sebelumnya dilaksanakan secara daring. Kegiatan ini bertujuan memberikan bekal kepemimpinan dan keorganisasian kepada para peserta. Para peserta kegiatan ini adalah pengurus OSIS terpilih untuk periode 2021-2022 sejumlah 33 orang diharapkan setelah mengikuti kegiatan ini dapat menjalankan tugas kepengurusan OSIS dengan baik.

Materi yang disampaikan dalam kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) ini diantaranya adalah materi kepemimpinan, wawasan wiyata mandala, keorganisasian, motivasi serta diselingi dengan permainan yang disampaikan oleh para Wakil Kepala Sekolah dan jajaran Pembina OSIS. Kegiatan yang diketuai oleh Ketua OSIS SMAN 1 Margasari periode 2020-2021 Rina Mutiara ini dikemas dengan santai namun tetap terarah dan menyenangkan. Kegiatan ini berjalan sesuai rencana dan ditutup dengan pengukuhan Pengurus OSIS SMAN 1 Margasari periode 2021-2022. (AA)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *